SYAKHRUDDIN.COM, JAKARTA – Atmosfer Barcelona sedang tak kondusif. Di tengah laju kurang memuaskan, dua pemain Barca dikabarkan bersitegang pada suatu sesi latihan.
Sejauh ini merupakan musim yang naik-turun untuk Barcelona. Setelah memecat pelatih Ernesto Valverde, Quique Setien yang didapuk sebagai penggantinya belum menunjukkan kinerja yang sesuai ekspektasi.
Bersama Setien, Barca kesulitan mengalahkan tim divisi bawah Ibiza di Copa del Rey, kemudian tumbang 0-2 di markas Valencia dalam lanjutan Liga Spanyol.
Sekalipun,Blaugrana sukses memenangi dua pertandingan berikutnya melawan Leganes 5-0 dan Levante 2-1 tapi hal itu bukan berarti sudah menghapus keraguan kepada pelatih barunya itu.
Media top Spanyol, AS, mengungkapkan bahwa dua pemain Barcelona yang tidak disebutkan namanya hampir berkelahi pada latihan yang digelar Selasa (28/1/2020) pagi, sepekan lalu.
Tidak jelas juga siapa yang memicu keributan ini, tapi pemain-pemain Barcelona lainnya dengan cepat melerai kedua pemain yang sedang panas itu agar situasi tidak semakin keruh.
Seiring meningkatnya tensi ruang ganti AS menyoroti Barcelona tidak melakukan tradisi berkumpul sebelum kickoff di laga kontra Levante.
Biasanya hal ini selalu dilakukan skuad Barca di mana pemain-pemain senior macam Lionel Messi dan Gerard Pique akan memberikan semangat kepada rekan-rekan setimnya.
Sementara itu, Setien sendiri masih kesulitan menerapkan taktiknya kepada Barca. Akan dibutuhkan waktu beradaptasi.
“Mereka masih belum memahami banyak hal atau mungkin kami tidak menjelaskan taktiknya dengan baik,” kata dia usai kekalahan dari Valencia.
“Itu bukan soal masalah sikap. Kami tidak dalam posisi yang kami. Kami memainkan banyak operan tanpa arti, ya cuma untuk dimainkan saja.” (tempo)