Malam ramah tamah dalam rangka wisuda sarjana ke-68 Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM), akan berlangsung Selasa malam (17/12/2019) bertempat di Hotel Claro Lantai II Jalan AP.Pettarani No. 3 Makassar.
Menurut ketua panitia pelaksana, Rahmawati Haruna,SS,M.Si, mengatakan, serangkaian acara yang telah disusun dengan pihak Fakultas, diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars FDK Bermartabat, Pembacaan ayat suci Al-Quran, sepatah kata dari Ketua Panitia, Pembacaan SK Dekan FDK, tentang alumni terbaik dilanjutkan dengan penyerahan kenang-kenangan.
Serangkaian dengan kegiatan malam
ramah tamah, ada penyampaian pesan dan kesan masing-masing dari wakil wisudawan
dan wakil orang tua wisudawan.
Dilanjutkan amanat Dekan FDK, pembacaan nama-nama alumni, pembacaan doa dan berakhir dengan foto bersama.
Menurut Wakil Dekan III, DR. Irwanti Said, M.Pd dalam perbincangan di ruang kerjanya mengatakan, jumlah wisudawan untuk periode wisuda ke-68 sebanyak 104 orang dan pelaksanaan wisuda akan berlangsung pada hari Rabu 18/12/2019 bertempat di Sheraton Hotel Jalan Boulevard Makassar.
Adapun untuk mengisi acara hiburan, sudah disiapkan tim paduan suara dari Crew Radio Syiar, sementara untuk kalangan staf sekretariat dibawah koordinasi Topan Makmur,S.Ag bersama Tagana Kompi UIN Alauddin Makassar.
Kepada peserta ramah tamah, diharapkan datang lebih awal dengan membawa serta undangan yang sudah dibagikan untuk mendapatkan doorprize (syakhruddin)