

Ketika cinta memanggilmu, ikutlah dengannya
Ketika sayap-sayapnya merengkuhmu, serahkan dirimu padanya
Dan jika ia berbicara padamu, percayalah
Cinta akan memahkotai dan menyalibmu
Tapi cinta juga akan mencengkeram, menggoyang akar-akarmu hingga tercerabut dari bumi
Menebahmu hingga telanjang
Menggilasmu untuk memutihkan
Jangan biarkan rasa takut bersarang, agar kau tak hanya menjadikan cinta tempat mencari senang.
Cinta tidak memberi apapun kecuali dirinya sendiri dan tidak meminta apapun selain cinta itu sendiri,
Ketika engkau mencinta jangan katakan, “Tuhan ada dalam hatiku”; tapi katakan, “Aku ada di hati Tuhan”
Cinta tidak pernah berhasrat selain pemenuhan dirinya
Melebur diri dan menjadi anak sungai yang mengalir melantunkan nyanyian ke peraduan malam
Terluka oleh pemahamanmu sendiri tentang cinta;
Beristirahat di terik siang dan merenungkan puncak-puncak cinta
Related Stories
27 Januari 2023
27 Januari 2023
27 Januari 2023